PAN (Partai Amanat Nasional) mulai tergoda untuk memberikan dukungan kepada Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024.
Wakil Ketua Umum PAN, Yandri Susanto bahkan mengatakan, pihaknya mau memberikan dukungan kepada Anies Baswedan dengan syarat tertentu.
“PAN tidak menutup kemungkinan juga bisa bergabung juga dengan Anies. Tapi dengan syarat, syaratnya wakilnya dari PAN, Zita Anjani,” kata Yandri dalam keterangannya pada Jumat (26/7) seperti dikutip dari Holopis.com.
Yandri bahkan menebar janji surga bakal menjadi terdepan memenangkan Anies jika menjadikan Zita cawagub.
“Jadi kalau misalkan Anies ngambil Zita, langsung besok SK-nya langsung keluar. Langsung deklarasi kita. PAN terdepan untuk memenangkan,” tambahnya.
Jika kemudian Anies tidak mau menerima tawaran tersebut, Yandri mengancam akan mengusung calon lainnya meski tidak mendapatkan jatah cawagub.
“Kalau itu tidak ada titik temu, ya berarti kemungkinan PAN akan memunculkan calon alternatif, ya bisa Jusuf Hamka, bisa Ahok, bisa nama lain,” tambahnya.
Oleh karena itu, Yandri mengungkapkan telah mendelegasikan Ketua DPW PAN Jakarta, Eko Patrio untuk melobi pihak Anies Baswedan.
“Saya minta tolong Mas Eko sampaikan, ‘Kalau Mas Anies ngambil Zita Anjani, SK-nya langsung keluar. Dalam hitungan jam’,” tuntasnya.